Minggu, 18 Juli 2010
"Doltrap dan Torpedo"
berbagi sekaligus membantu untuk share.. ijin repost yaa (http://gussur.net/?p=238)
Antara “Doltrap” dan Torpedo
“Doltrap” (bahasa Belanda doortrap) dan torpedo sering dikacaukan saat berbicara sepeda fixie. Sama-sama menggunakan kaki untuk menghentikan laju sepeda, torpedo lebih “manusiawi” dibandingkan dengan “doltrap”. Soalnya pada torpedo pedal tidak berputar terus seiring dengan putaran as roda belakang. “Doltrap” inilah yang dimaksud dengan sepeda fixie dan umum digunakan pada kendaraan becak.
Jika “doltrap” pedal berputar seirama dengan as roda belakang, tidak begitu dengan sistem torpedo. Torpedo masih bisa jeda mengayuhnya meski as roda belakang berputar. Hanya saja, ketika pedal dikayuh ke belakang, sekitar tiga kampas rem yang berada di dekat silinder jari-jari akan mengembang sehingga laju sepeda pun melambat. Torpedo disebut juga rem kaki karena untuk memperlambat laju sepeda menggunakan kaki. Sebenarnya ini nama merek, berhubung sudah begitu terkenal menjadi nama generik untuk rem kaki. Ya mirip dengan kodak untuk menyebut kamera.
Sepintas, sepeda single speed yang menggunakan sistem torpedo mirip dengan fixie. Setelah dikayuh baru ketahuan mana yang fixie. Hal inilah yang dialami Fredy. Merasa membangun sepeda fixie ternyata sepeda single speed yang terbentuk.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
punya saya doltrap tapi kenapa ya kalau di genjot kebelakang malah gearnya yang belakang itu lepas..apa ya yang salah itu gan ?
BalasHapusberarti gw pake doltrap.... enak dipake, masalah aman ato enggaknya, tergantung cara make sepedanya. Kalo udah tau itu gak bisa berhenti ngayuh, ya bawa spedanya jangan ngebut-ngebut.
BalasHapuslagian harga doltrap lebih murah hahaha #mentalanakkost
doltrapku anyar hahaha
BalasHapusdoltrap : lebih tenang ,tapi harus hati2 dan lebih pede
@ezza : dolltrap kan sistem ulir, dan supaya tidak lepas dia ada lock ring nya. kalau dolltrap dipasang dengan benar dan lock ring nya juga cukup kuat, dijamin gak akan lepas bro.
BalasHapusyang menentukan lepas atau tidaknya gear, biasanya sisa ulir untuk lock tersisa sedikit.
Gak heran sekarang malah lebih banyak yang memilih menggunakan bolt, karena lebih kuat.